Ragam Berita
 

Aktivitas Ngabuburit Seru Bersama Anak

Aktivitas Ngabuburit Seru Bersama Anak

Menjelang waktu berbuka puasa Ramadan, pastinya kita tak sabar untuk bisa langsung menyantap aneka hidangan lezat. Anak-anak pun mungkin juga jadi makin tak sabar menunggu bedug Magrib. Untuk mengisi waktu ngabuburit, ada berbagai aktivitas seru yang bisa dilakukan bersama anak.
Sembari memanfaatkan momen Ramadan untuk menciptakan momen dan pengalaman tak terlupakan pada anak, kita bisa sekaligus menanamkan nilai-nilai positif yang berkaitan dengan bulan suci ini. Berikut beberapa ide aktivitas ngabuburit seru yang bisa dilakukan bersama anak.

Membersihkan rumah dan mainan bersama
Aktivitas ngabuburit nggak ada salahnya jika dimanfaatkan dengan mengajak anak membersihkan rumah dan mainan bersama. Selain mengajarkan anak bertanggung jawab, inisiatif dan mandiri, aktivitas ini juga bisa meningkatkan bonding antara Funner's dan si kecil. Tapi jangan lupa ya, untuk memberikan tugas sesuai dengan usianya

Membuat Pernak-Pernik Bertema Ramadan
Sekaligus mengasah daya kreativitas anak, kita bisa membuat aneka pernak-pernik bertema Ramadan. Berbekal aneka kertas lipat, kertas warna-warni, spidol, dan gunting, kita bisa membuat berbagai dekorasi dan pernak-pernik untuk memeriahkan atmosfer Ramadan di rumah. Kegiatan ini bisa membuat waktu untuk menunggu waktu berbuka puasa jadi tidak terasa lama.
 

Menyiapkan sajian buka puasa
Ngabuburit bersama anak tidak ada salahnya jika dihabiskan dengan menyiapkan sajian buka puasa. Libatkan untuk membuat es buah atau Anda membuat menu tajil. Funner's tentu juga telah memahami bahwa ada banyak manfaat yang bisa didapatkan si kecil  saat belajar masak. Selain meningkatkan rasa percaya diri, si kecil pun bisa lebih bersemangat saat makan karena ia ikut menyiapkan, dan keluarga juga ikut menikmati makanan sehat yang dimasak dengan gembira.

Menyiapkan Takjil untuk Dibagi-bagikan
Kita bisa melibatkan anak untuk menyiapkan takjil untuk dibagiakn ke para tetangga. Atau membuat takjil untuk kemudian dikirim ke panti asuhan. Kita bisa sekaligus membangun kepekaan sosial pada anak melalui aktivitas ini. Berbagi kepada sesama menjadi kegiatan positif yang bisa dilakukan selama bulan Ramadan.

Menonton Film atau Membacakan Kisah-Kisah Teladan
Dari pada hanya tidur , bagaimana jika Funner's mengajak si kecil menyaksikan beberapa film yang mengisahkan nabi atau para sahabatnya. Selain bisa sambil santai, si kecil jadi memiliki pengetahuan sejarah. Atau, Funner's memanfaatkan waktu ngabuburit dengan membacakan kisah-kisah teladan pada anak. Anak-anak bisa belajar banyak dari cerita yang kita bacakan.

Jalan-Jalan Santai atau Mengunjungi Tempat Menarik
Ada taman di dekat rumah? Kita bisa memanfaatkan waktu ngabuburit untuk jalan-jalan ke sana. Bila anak-anak merasa bosan di rumah, kita bisa mengajaknya menghirup udara segar di ruang terbuka sembari menunggu waktu berbuka puasa.

Ada banyak ide aktivitas yang bisa dilakukan sembari menunggu waktu berbuka puasa bersama anak. Selama bisa memberi dampak positif dan baik untuk pembangunan karakter anak selama bulan Ramadan, kita bisa melakukannya. Semoga anak-anak bisa lebih mencintai bulan Ramadan kali ini dengan baik, ya.
 








Berikan Komentar Via Facebook

Ragam Berita Lainnya
Permainan yang dianjurkan untuk anak ADHD
Permainan yang dianjurkan untuk anak ADHD
Kamis, 23 Mei 2019 22:43 WIB
Anak-anak dengan ADHD atau Attention Deficit Hyperactivity Disorder terkenal sulit berkonsentrasi untuk waktu yang lama
Lebaran VS Tahun Ajaran Baru
Lebaran VS Tahun Ajaran Baru
Kamis, 30 Mei 2019 11:12 WIB
Mana yang harus diprioritaskan? Baju lebaran baru atau baju ajaran baru untuk sekolah anak?
Apa yang diperjuangkan Ibu Kartini ?
Apa yang diperjuangkan Ibu Kartini ?
Minggu, 21 April 2019 09:01 WIB
Mam's sebenarnya apa yang sejak dulu diperjuangkan oleh Ibu Kartini?
Film Tentang Parenting Yang Recommended
Film Tentang Parenting Yang Recommended
Kamis, 08 Agustus 2019 03:47 WIB
Bagi calon orang tua yang hendak mencari referensi atau kamu yang memang suka film inspiratif bertemakan keluarga, mungkin daftar film di bawah ini bisa jadi pilihan